Tembang Negeri Jajahan Bagian I: Sajak Bambang Oeban


Rintih angin senja menghantar
Lembar-lembar catatan sejarah yang terbuang

   
Aku mendengar gumam alam masa silam
melantunkan tembang meluluhkan sukma
mengingatkan pada nasib negeri ini
menjadi madu bagi bangsa
yang miskin pada tata kemanusiaan
Kenyamanan hidup bangsaku dibuyarkan
demi menjara kekayaan

Raffles,
Dari Inggris kaubawa otakmu ke tanah Jawa

Kau tumbangkan kuasa raja pribumi dengan siasat
Keilmuan leluhur digilas oleh kemahiran membaca
peta budaya kehidupan bangsa yang lemah
lewat riset dan fakta informasi
Warna politikmu menghanyutkan
merubah pikiran para penguasa pribumi


Pantai pantai, Bandar-bandar, lalu lintas lautan
dalam gengaman dengan bahasamu
yang menghanyutkan

telah kau asingkan raja yang kalah, lalu kau pelihara raja pribumi dengan mas kawin tipu daya perjanjian

Rafles, tajam bius akal hasutmu
Kau bangun kekuatan militer demi membela rakyat
yang tertindas dari raja pribumi yang kau hujat jahat,
padahal kau terus menumpuk rempah-rempah
di gudang terbuat dari keringat rakyat

Apa kuasamu, tentara kerajaan dalam pengawasan ?
Kedu, Pacitan, Jipang dan Grobogan jadi seserahan
Tata ekonomi kamu monopoli
Memang Rafles tlah mengungsi dikebumikan sejarah
Tapi sikapmu banyak yang meneladani
Bagaimana ini?
Irjenpol Djoko Susilo

This entry was posted in ,,. Bookmark the permalink.

Leave a Reply